Usai dipecat dari Manchester United, Louis Van Gaal belum menerima pekerjaan lagi. Santer beredar bahwa LvG akan kembali ke Liga Inggris, tapi ternyata ada kisah lain.

Sang meneer ternyata sempat dipinang Borussia Dortmund sebelum klub itu memecat Peter Bozs. Sayang LvG ternyata nggak minat sama sekali ke Die Borussen.

Van Gaal blak-blakan menolak lamaran Dortmund karena menganggap klub itu lebih kecil dari Bayern Munchen, raksasa yang pernah ia lama tangani.

Secara tak langsung sang meneer seperti meremehkan Dortmund. Media internasional menyebut Van Gaal menganggap klub itu recehan.

Anti Receh, Alasan Van Gaal Tolak Pinangan Dortmund

"Saya pikir Dortmund bukan tim yang sebanding dengan Bayern Munchen, jadi saya bilang tidak," sahut eks arsitek Barcelona itu pada Bild.

"Sebagai seorang pelatih, saya tidak memiliki banyak waktu, jadi saya tidak bisa memberikan perubahan cukup banyak untuk mengubah sebuah klub kecil menjadi klub besar," bebernya lagi.

Satu lagi klub Bundesliga yang berminat dan telah menawar resmi LvG adalah Bayer Leverkusen. Itupun ditolaknya.

"Saya juga mendapatkan tawaran dari Bayer Leverkusen, " tukas Van Gaal yang sebenarnya mengagumi cara Leverkusen menempa pemain muda.

Sayang sampai saat ini kayaknya Van Gaal belum mau turun gunung. Sebelumnya eks pelatih timnas Belanda ini juga dikabarkan bisa kembali ke Liga Inggris.

Kala itu kabarnya Van Gaal dilamar Everton yang belum ditangani Sam Allardyce dan tengah melalui periode sulit di Premier League.

banner-ads