Keunggulan pertama sudah pasti lebih simple. Namanya juga single speed, nggak akan ada gigi di sprocket. Chainring sepeda ini juga cuma satu.
Urusan perkabelan juga lebih simple. Sepeda single speed bisa cuma ada satu kabel yang melintang, atau mungkin malah nggak ada sama sekali.
Baca Juga: Tips Bikin Sepeda Gravel Pertama Lo
Bobot sepeda single speed juga lebih ringan, bro. Bahkan ada juga yang bisa tembus 500 gram.
Di single speed, beberapa masalah yang sering lo temuin di sepeda lainnya tereliminasi. Salah satu masalahnya adalah cross chain yang bisa bikin suara berisik atau bahkan malah rantai putus.
Sepeda single speed bisa meningkatkan cadence lo. Nggak adanya kombinasi gear di sepeda jadi kecepatannya ya tergantung kekuatan kaki lo.
Semakin lama menggunakan single speed bikin pace lo juga lebih stabil.
Terakhir, budget yang tadinya buat upgrade atau service bisa ditekan nih. Mau lo pakai part yang mahal dari brand terkenal juga kalau dibandingkan dengan multispeed tetap bakal lebih murah sepeda ini.