Terhitung ada 7 rider yang sekarang punya rumah baru. Ini dia 7 rider MotoGP yang berpindah pabrikan beserta alasannya.

banner-ads

1. Joan Mir: Suzuki ke Honda

Ini bisa jadi adalah transfer paling panas. Joan Mir sebagai juara dunia MotoGP 2022 memutuskan pindah ke Repsol Honda. Dia mau menjadi tim Marc Marquez, selain karena Suzuki yang cabut dari ajang balapan.

Baca Juga: Yamaha Siapin 2 Mesin Buat MotoGP 2023

2. Johann Zarco: Ducati ke KTM

Zarco mungkin merasa tidak nyaman dengan motor Ducati dan ingin mencoba motor KTM yang lebih stabil dan bisa diandalkan.

3. Pol Espargaro: Honda ke KTM

Sementara Pol Espargaro meninggalkan Repsol Honda. Dia sekarang bergabung dengan tim baru GasGas Factory Racing yang rebranding dari tim Tech3 KTM Factory Racing.

4. Alex Marquez: Honda ke Ducati

Kurang bisa berkompetisi dengan Honda, Alex mungkin ingin mencoba motor yang lebih bertenaga. Oleh karena itu, pada musim 2023 Alex memilih bergabung dengan Ducati bersama Gresini Racing.

5. Jack Miller: Ducati ke KTM

Jack Miller susah menemukan performa terbaiknya bersama Ducati. Oleh karena itu, dia mau mencoba tantangan baru bersama KTM.

6. Miguel Oliviera: KTM ke Aprilia

Musim ini juga menjadi hal yang baru buat Miguel Oliveira. Kalau pada balapan sebelumnya di bersama KTM Factory Racing, kini dia berseragam RNF Aprilia Tim.

7. Alex Rins: Suzuki ke Honda

Alex Rins mau gak mau pindah tim dan bahkan pabrikan di tahun ini. Soalnya Suzuki, tim lamanya, memilih buat cabut dari ajang MotoGP. Sekarang Alex Rins menjadi bagian dari LCR Honda.