Perdana Menteri Prayuth Chan-ocha, menyebut insiden ini merupakan serangan terburuk terhadap Thailand. Bom yang meledak di kuil ini, menewaskan 21 orang dan melukai 100-an orang lainnya. Diantaranya 1 korban meninggal dari Indonesia.
Kejadian ini kemungkinan bakal mempengaruhi turisme di Bangkok, "Ini insiden mengejutkan, dan yang terburuk. Ini bisa jadi mempengaruhi pariwisata, turis akan takut, dan pariwisata merupakan pilar ekonomi,” kata Andrew Herdman, direktur jenderal Asosiasi Airline Asia Pasifik, dalam sebuah wawancara dengan BBC.