Kedatangan Diego Maradona ke Indonesia rupanya bikin kecewa banyak pihak. Legenda sepakbola "Tangan Tuhan" tersebut kembali berulah menyebalkan setelah sebelumnya ngomelin seorang petugas di bandara Soekarno Hatta. Lho?
Sabtu (29/6) sore lalu, Maradona sukses bikin kecewa sekitar 200 anak yang menunggunya buat Tango Football dan Coaching Clinic di Stadion Utama Gelora Bung Karno. Sayangnya, eks pemain legendaris Argentina itu batal ngelatih dengan alasan gak sesuai kontrak yang disebut-sebut memakan biaya Rp 12 miliar itu. Wah?!
"Gua gak tahu kalo ada kegiatan coaching clinic, Gue cuma melakukan apa yang panitia minta dan Gue gak pernah menjanjikan hal itu," sahutnya. "Semua yang diminta panitia udah Gua lakukan, pokoknya Gua udah melakukan apa yang harus Gua lakukan."
Mantan Direktur Pembinaan Usia Muda PSSI, Timo Scheunemann, langsung melontarkan kritikan. "Dengan uang kurang dari Rp 12 miliar, Gue bisa menciptakan Maradona Indonesia," tulis sang pelatih di akun Twitter pribadinya, @Coachtimo.
Gak cuma itu, Maradona pun sempet ngomelin Menpora Roy Suryo yang gak sengaja menumpahkan air minum ke kekasih sang legenda. Agar gak ada masalah, Menpora langsung meminta maaf.
Maradona juga sempet pamer kemesraan dengan mencium kekasihnya di depan wartawan ketika berlangsungnya gala dinner di Ballroom XXI Jakarta Theater, Sabtu malam.
Sejumlah kegiatan pun doi batalin seperti seminar sepakbola di Jakarta dan rencana kunjungan ke Medan maupun Makassar. Pembatalan di Medan karena kurangnya persiapan panitia lokal. Sedangkan untuk Makassar, Maradona ogah datang karena acara tersebut terlalu berbau politik.
Sementara untuk Surabaya, acara kunjungan berubah menjadi dua hari. Agenda pertama yaitu menggelar jumpa pers Senin sore di Hotel JW Marriott Surabaya. Kemudian, dilanjutkan gala dinner, pukul 19:00 WIB di hotel yang sama. Untuk dua agenda lain seperti coaching clinic dan tango football baru bakal berlangsung di Tugu Pahlawan Surabaya hari ini.
Sumber: kompasiana