Satu lagi kreasi anak muda yang meramaikan belantika musik tanah air. Tidak hanya mengusung genre Metal yang masih merupakan konsumsi kalangan tertentu, sekarang muncul sebuah kolaborasi anak-anak muda kreatif yang memadukannya dengan genre musik Rap. Kolaborasi antara Dysplasia, band Metal asal Bandung dan salah satu finalis Meet The Labels 2014 dengan Adila Fitri a.k.a Queen Ila, raper cewek yang lebih dikenal sebagai seorang aktris dengan nama Adila Fitri ini, memberi sebuah alternative dan gebrakan baru di tengah keseragaman genre-genre musik di Indonesia yang meski berbeda namun tak pernah benar-benar menawarkan sesuatu yang baru.

banner-ads

Single berjudul Wifi Seeker ini lebih dulu diciptakan oleh Adila Fitri a.k.a Queen Ila dan sempat diposting ke Youtube pada tahun 2014. Pada tahun 2015, di bawah naungan label Seven Music Indonesia, Adila Fitri a.k.a Queen Ila dipadukan dengan musik karya Dysplasia band yang cukup berkibar di jagad Bandung dan di kalangan Metalhead Indonesia. Hasilnya, sebuah lagu dengan nuansa segar yang siap diluncurkan.

Aransemen lagu Wifi Seeker didominasi oleh distorsi Metal dan raungan scream vokalis Dysplasia. Namun di tengah kebisingan music Metal yang keras, suara Adila Fitri a.k.a Queen Ila yang terdengar centil berhasil membuat lagu ini menjadi sangat menarik untuk didengarkan. Lirik yang seolah menyindir tentang kebiasaan masyarakat kota yang begitu bergantung pada keberadaan dan kemudahan akses internet secara gratis di café dan coffee shop yang bertebaran di setiap sudut jalan kota Jakarta.

Dikemas dalam perpaduan aransemen musik cadas Dysplasia dan suara centil Adila Fitri a.k.a Queen Ila, Wifi Seeker diharapkan keberagaman genre ini dapat menginspirasi dan menggugah gairah musisi-musisi lain untuk lebih peka terhadap inovasi dan terobosan baru.