Karena kejadian itu masih memendam misteri, album The Smiths yang lagunya kebanyakan ditulis oleh Morissey ini sempat dikait-kaitkan dengan kematian Putri Diana.
Sekitar 10 tahun sebelum Putri Diana meninggal, Morrissey merilis album berjudul Queen Is Dead. Sampai saat ini album itu masih dicap sebagai ramalan Morrissey atas kematian Putri Diana.
Saat ditanya setahun pasca Putri Diana Meninggal, Morrissey mengatakan ia yakin jika kecelakaan mobil Putri Diana ini akan terjadi. Jadi jangan heran kalo lagu-lagu Morrissey dikatikan dengan kematian Putri Diana. Berikut lima lagu Morrissey yang meramal tentang kematian Putri Diana.
Queen Is Dead
Album ini dirilis pada tahun 80-an. Cover album ini menampilan seorang aktor asal Prancis yang bernama Alain Delon. Anehnya, orang yang pertama kali mengumumkan jika Putri Diana meninggal adalah seorang dokter yang juga bernama Alain. Selain itu, Putri Diana juga pernah mengatakan jika ia ingin menjadi Queen bagi semua orang.
Alma Matters
Lagu ini rilis dalam album Maldjusted pada tahun 1997, sebulan sebelum Putri Diana kecelakaan. Anehnya, kecelakaan Putri Diana bersama kekasihnya terjadi di terowongan bernama Alma, di Paris. Hal ini semakin buat orang-orang percaya jika Morrissey meramalkan kematian Putri Diana.
Never Had No One Ever
Lagu ini terdiri dari dua verse di mana verse kedua menggambarkan seseorang berada di luar rumah, sedangkan verse pertama menyebutan waktu 20 tahun, 7 bulan dan 27 hari. Nah, jika dikaitkan dengan Al-kitab pada abad ke-20 versi Raja James. Di sana bisa ditemukan pada bab ke 7 dan ayat ke 27 bertuliskan “Her house is the way to Hell, going down to the chambers of death,” tulis ayat 7:27. (Rumahnya adalah jalan menuju neraka, memasuki ruang kematian).
Seperti diketahui, suasana rumah Putri Diana memang tidak membuat dirinya merasa nyaman dan terowong tempat terjadinya kecelakaan mobil Putri Diana menjadi jalan menuju ajalnya.
There Is A Light That Never Goes Out
Judul lagu ini diambil dari The Flame of Liberty yang jadi replika api obor patung Liberty. Monumen ini pas banget terletak di atas terowongan Alma, tempat kecelakaan yang menewaskan Putri Diana. Nah, karena itu juga, banyak yang menganggap jika The Flame of Liberty ini sebagai makam Putri Diana.