Nggak salah jika One Direction mendapat julukan boy band paling keren tahun ini. Berbagai karya keren membuat Zayn dkk ini dipuji banyak orang. Terakhir, vokal group buatan Simon Cowell ini dipuji oleh salah satu musisi legendaris, Pink Floyd.

banner-ads

Hal tersebut disampaikan oleh drummer Pink Floyd bernama Nick Mason. 1D dipuji karena musik mereka yang keren serta popularitas yang mendunia. Nick sangat salut dengan apa yang dialami oleh One Direction, ia mengira jika boy band ini nggak bakal bertahan dalam waktu yang lama. Tapi, kenyataannya mengatakan fakta yang berkebalikan.

Nick mengatakan jika standar musik saat ini makin tinggi dari pada beberapa dekade yang lalu. Ketika ditanya siapa aja yang punya hal tersebut, Nick menjawab dengan tegas jika 1D memilikinya.

Nggak hanya Nick aja nih yang kagum dengan 1D, istrinya pun beranggapan jika boy band Inggris tersebut sangat hebat. Bahkan jika Pink Floyd ikut dalam suatu ajang pencarian bakat, sepertinya nggak bakal sehebat seperti apa yang dilakukan Harry Styles dkk, imbuhnya.

Pink Floyd sendiri udah merilis sebuah album baru bertajuk The Endless River. Kerennya, karya ini menjadi salah satu yang terlaris di Amazon. Sedangkan One Direction saat ini masih disibukkan dengan proses pembuatan album baru serta video klip untuk single mereka yang berjudul Steal My Girl.