Sebelumnya, Aziz Hedra udah terkenal lho gara-gara sering cover lagu-lagu hits dengan suaranya yang khas.
Baca Juga: Lo Ngeh Nggak Kalo Musisi Ini Termasuk One-Hit Wonders?
Salah satu lagu covernya yang meraih banyak views adalah W.H.U.T dari Aisha Retno. Bahkan, Aziz Hedra berkesempatan untuk berduet dengan Aisha lho!
Sampai-sampai banyak orang yang penasaran sama sosoknya. Yuk, kenalan sama Aziz Hedra!
Aziz Hedra, atau Abdul Aziz Hendra, lahir di Jakarta pada tanggal 20 Juni 2000. Dia memulai karirnya sebagai musisi dengan nge-cover lagu di Youtube dan Tiktok.
Suaranya yang unik dan keren bikin dia dilirik sama Sony Music Indonesia. Sekarang, Aziz Hedra resmi jadi bagian dari label musik ternama itu.
Single perdananya di bawah naungan Sony Music Indonesia adalah Somebody's Pleasure. Lagu ini langsung viral dan bikin nama Aziz Hedra makin dikenal banyak orang.
Bahkan, Somebody's Pleasure sukses menempati peringkat pertama Daily Chart Spotify Viral 50 Indonesia dan Viral 50 Malaysia.
Lagu Somebody's Pleasure awalnya merupakan puisi yang ditulis oleh temannya, Rian, berdasarkan curhatan hidup Aziz.
Aziz Hedra kemudian mengajak Rian dan salah satu temannya untuk mengubah puisi tersebut menjadi sebuah lagu.
Musik video Somebody's Pleasure yang dirilis 3 bulan lalu telah diputar sebanyak 3 juta kali tayangan.
Sekarang, Aziz Hedra bahkan sudah melengkapi karyanya dengan EP berjudul Lesson. Mini album ini berisi lima lagu, termasuk tiga single yang sudah dirilis sama dia sebelumnya, Somebody's Pleasure, No More You & I, dan Issa Goodbye.
Lesson cerita soal pengalaman cinta yang diwarnai sama banyak hal, termasuk patah hati, galau sampai kesedihan. Mungkin lo juga relate sama kisah ini.