Si penyebar berita bohong yang ternyata juga seorang hacker berhasil membobol akun sosial media milik Yahoo. Seperti yang kamu tahu, berita mengenai keluarnya Niall pertama kali dituliskan oleh akun Yahoo Celebrity UK di Twitter. Hal ini pun akhirnya dikonfirmasi oleh mereka.
“Pagi semuanya. Perlu kalian tahu, Niall Horan tidak meninggalkan 1D, akun kami telah dibajak kemarin malam. Kami ulangi, Niall tidak meninggalkan band,” tulis Yahoo. Pelaku lain penyebar gosip ini, Sugarscape, juga melakukan konfirmasi mengenai berita yang mereka tuliskan tersebut. “Hanya mengonfirmasi saja, Niall tidak meninggalkan One Direction. Akun milik kami telah dibajak,” tulis mereka.
Melalui konfirmasi ini, maka gugurlah anggapan jika Niall benar-benar meninggalkan boy band yang udah membesarkan namanya tersebut. Sebelumnya, dikabarkan jika member mereka yang lain, Zayn Malik, juga dikabarkan bakal segera hengkang. Tapi, lagi-lagi hal tersebut hanya gosip.
Kabar terakhir dari grup vokal ciptaan Simon Cowell ini, mereka bakal tampil menjadi salah satu pengisi event New Year’s Rockin Eve di Hollywood. Dikabarkan, di gelaran tersebut mereka bakal membawakan sejumlah lagu hits, misalnya Story of My Life, What Makes Beautiful, Steal My Girl dan Night Changes.