Kalau ngomongin Oasis, apa sih yang bakal lo pikirkan?
Band legendaris asal Inggris ini emang udah bubar sejak tahun 2009 lalu, tapi lagu-lagu mereka selalu populer hingga saat ini. Kisah perseteruan kakak adik Gallagher bersaudara emang jadi salah satu konflik paling ikonik dari dunia musik.
Udah lebih dari satu dekade keduanya saling ogah bertemu, apalagi kalau disuruh manggung bareng. Noel Gallagher yang sering dapat kesempatan wawancara dengan media sering juga dapat pertanyaan tentang kemungkinan mereka reuni. Jawaban gitaris satu ini selalu “tidak”.
Uniknya, pentolan band Foo FIghter, Dave Grohl pernah ngajak fans mereka bikin petisi supaya Oasis reuni. Geram, Noel Gallagher menanggapinya dengan ngajak orang-orang bikin petisi buat bubarin Foo Fighter.
Cerita tentang perseteruan Gallagher bersaudara emang gak bakal ada habisnya. Tapi ada satu kejadian unik yang menimpa mereka di awal tahun 2000an, tentunya saat itu band ini masih jauh dari kata bubar.
Tahun 2001 lalu, Oasis sedang menjalankan tur konser mereka yang bertajuk ‘Tour Of Brotherly Love’. Tur ini bisa dibilang salah satu kegiatan mereka yang paling padat karena dalam rentang waktu 11 Mei - 11 Juni 2001 mereka hampir setiap hari berpindah kota untuk menggelar konser.
Salah satu tur mereka diadakan di Camden, New Jersey pada tanggal 30 Mei. Inilah hari ketika mereka mengalami cerita unik.
Di hari konser, Lars Ulrich yang gak lain adalah drummer Metallica menyempatkan diri untuk datang nonton aksi manggung Oasis. Dirinya emang ngaku sebagai fans berat Oasis, meskipun band tersebut jauh lebih junior daripada band tempatnya bernaung.
Sayangnya, konser tersebut harus diwarnai kendala teknis yang bikin Lars Ulrich ikut turun tangan membantu Oasis. Masalah yang diderita Oasis bukan kurangnya personil band yang hadir di atas panggung, tapi mereka kekurangan orang di bagian teknisi.
Lalu Ulrich yang hadir pun inisiatif membantu mereka untuk urusan belakang panggung ini. Pada konser tersebut, Ulrich akhirnya jadi orang yang ikut mengurus pencahayaan panggung.
Cerita ini jadi lucu mengingat Lars Ulrich adalah musisi senior, dan dalam konser band favoritnya, drummer ini malah jadi teknisi pencahayaan panggung. Selain bantuin dalam hal yang jauh dari musik, mereka punya aliran yang jauh berbeda daripada dirinya dan Metallica. Sejak saat itu hubungan baik di antara sang drummer dengan band Oasis mulai terbentuk.
Bahkan kabarnya, Oasis adalah salah satu inspirasi buat Ulrich keluar dari berbagai kebiasaan buruk.
Wah, ada-ada aja ya pengalaman mereka.