Dalam foto terbaru yang dirilis, Jared benar-benar susah dikenali. Selain badannya terlihat lebih tambun, dia juga botak setengah dan punya hidung yang agak besar. Jared memerankan karakter Paolo Gucci di film garapan sutradara Ridley Scott.
Baca Juga: Transformasi Gokil Jared Leto Jadi Paolo Gucci
Dikritik Keluarga Gucci
Tapi penampilannya dikritik oleh cicit founder Gucci, Patrizia Gucci. Dia menyebut setelan jas Paolo dan potongan rambutnya jelek.
Patrizia juga tersinggung dengan penampakan Aldo Gucci yang bertubuh pendek dan gemuk. Tidak elegan seperti yang dia kenal.
House of Gucci juga dibintangi Lady Gaga sebagai Patrizia Reggiani dan Adam Driver sebagai Maurizio Gucci. Film ini akan tayang di bioskop pada 24 November mendatang.