Diputar pertama kali secara serentak di seluruh dunia, film yang dibintangi pasangan kekasih Andrew Garfield dan Emma Stone berhasil meraup US$ 35,5 juta di pasar AS saja. Nilai itu terus naik sampai US$92 juta hingga akhir pekan lalu.
Nilai itu lebih tinggi dari nilai pembukaan serial pertama dari film itu, ’The Amazing Spiderman’ tahun 2012 yang hanya mencapai US$75 juta.
Namun jika dibandingkan dengan serial film si manusia laba-laba dengan pemain utama Tobey Macguire ’Spider-Man’, nilai itu kalah fantastis karena pada pemutaran perdananya ’Spider-Man’ arahan sutradara Sam Raimi tahun 2002 itu berhasil meraih US$115 juta. Rekor yang akhirnya tumbang oleh ’Spider-Man 3’ yang berhasil meraup US$151,1 juta pada pemutaran perdananya.
Di Tanah Air sendiri, beberapa bioskop Tanah Air sudah mulai menayangkan film itu. Dua bioskop di area Cibubur misalnya, menayangkan film itu di 3 hingga 4 bioskop yang ada, dan itupun selalu penuh pengunjung.
Yah soalnya plot yang dijanjikan ’The Amazing Spiderman 2’ kali ini juga gak kalah menarik. Selain soal menghadapi lawannya yang kali ini bernama Electro (Jamie Foxx) dan perubahan bentuk Harry Osbourn menjadi monster menakutkan, Peter Parker alias Spiderman juga harus menghadapi dilema kematian orang tuanya dan juga kehilangan cintanya, Gwen, yang mati dalam salah satu pertempuran Spiderman menghadapi Harry Osbourn.
Seru banget kan? Nah yang belum nonton, buruan dah ngantri tiketnya jangan sampe ketinggalan cerita lho.
Sumber: comingsoon.net, Ciputra Mal Cibubur, Cibubur Junction