Tak hanya film internasional, sederet film Indonesia dijadwalkan rilis pada April 2023. Film-film ini pun bisa menjadi opsi untuk ngabuburit alias menunggu waktu berbuka puasa.

banner-ads

Berikut ini film bioskop yang rilis pada April ini

1. The Super Mario Bros Movie - 7 April

Baca Juga: Jangan berharap ada banyak percakapan di film-film ini.

Diangkat dari game legendaris Mario Bros, The Super Mario Bros Movie menghadirkan visual canggih banget. Lo bakal disuguhkan film yang mirip dengan kondisi asli di dalam gamenya. Salah satunya adalah pijakan atau platformer khas permainan tersebut.

Kalau secara plot, film ini tetap menceritakan perjalanan Mario menyelamatkan orang-orang tersayang. Kali ini Mario bekerja sama dengan Princess Peach untuk menyelamatkan Luigi yang ditangkap oleh Bowser.

2. Kutukan Cakar Monyet - 6 April

Film horor Kutukan Cakar Monyet menceritakan persekutuan manusia dengan iblis untuk mencari pesugihan. Pesugihan tersebut berbalik menghantui orang yang tidak bersalah dan terus menebar teror. Roy dan Amara adalah sepasang suami istri yang baru pindah ke rumah baru yang mendapat gangguan tersebut. Kejadian ini bermula saat Amara yang tengah hamil sering diteror makhluk halus hingga harus dirawat di rumah sakit.

Kutukan Cakar Monyet dibintangi oleh Oka Antara, Aurelie Moremans, Unique Priscilla, dan Arswendi Nasution.

3. Evil Dead Rise - 21 April

Film ini adalah waralaba dari film Evil Dead. Evil Dead Rise mengisahkan tentang seorang ibu rumah tangga yang kerasukan roh jahat. Hal ini terjadi usai sang anak menemukan Necronomicon atau kitab orang mati yang mengundang malapetaka terhadap keluarga tersebut. Berdurasi 120 menit, film ini kurang cocok ditonton anak-anak karena menghadirkan berbagai adegan sadis, seram, jumpscare, dan bahasa yang tidak senonoh.

Sederet artis yang membintangi film ini di antaranya, Alyssa Sutherland, Lily Sullivan, Morgan Davis, Nell Fisher hingga Gabrielle Echols.

4. Sewu Dino, 22-23 April

Sewu Dino digadang-gadang merupakan salah satu film horor terbesar yang dirilis tahun ini. Film ini menceritakan tentang Sri, gadis desa yang sedang mencari pekerjaan. Sri lalu bertemu dengan Atmojo yang menawarinya pekerjaan sebagai perawat di rumah. Namun di rumah itu Sri justru mendapat santet sewu dino yang mengancam nyawanya.

Sewu Dino disutradarai oleh Kimo Stamboel yang sebelumnya sukses lewat film Jailangkung dan Teluh Darah dan dibintangi oleh Mikha Tambayong, Rio Dewanto, Marthino Lio, Gisellma Firmansyah, Maryam Supraba, Karina Suwandi, dan pemain pendukung lainnya.

5. Buya Hamka, 20 April

Kalau Lo suka film bertema sejarah, Lo wajib nonton Buya Hamka.

Film ini mengisahkan perjalanan ulama, sastrawan, sekaligus politikus terkenal Haji Abdul Malik Karim Amrullah yang juga dikenal dengan nama Buya Hamka. Film ini juga akan menyingkap bagaimana cara Buya Hamka berdakwah, serta pandangannya tentang pluralisme dan pentingnya menjaga keutuhan bangsa. Buya Hamka dibintangi oleh sederet artis papan atas seperti Vino G. Bastian, Laudya Cynthia Bella, Desy Ratnasari, Donny Damara, Rey Bong, Mawar Eva, Reza Rahadian, dan lain-lain.