Buat loe penggemar Joko Anwar, siap-siap buat karya terbaru sang sutradara. Setelah Halfworlds, kini Joko dipercaya menggarap salah satu bagian dari cerita antologi horor berjudul FOLKLORE.

FOLKLORE mengambil lokasi di enam negara Asia - Indonesia, Jepang, Korea, Malaysia, Singapura dan Thailand – dengan tiap episode mengambil mitos dan takhayul yang dipercaya turun-temurun di negara setempat. Serial ini menghadirkan mahluk supranatural dan kepercayaan gaib. 

Dimotori oleh beberapa sutradara dari berbagai negara di Asia, setiap episode difilmkan menggunakan bahasa negara tempat asal cerita. Folklore berkisah tentang cerita horor Asia terkini, menggali disfungsi sosial dengan gaya khas dari setiap negara namun membawa tema yang akan bergaung ke seluruh kawasan Asia.

Joko Anwar, Wewe Gombel dan Proyek HBO FOLKLORE

Episode FOLKLORE dalam Bahasa Indonesia berjudul FOLKLORE: A MOTHER’S LOVE, berkisah tentang seorang ibu tunggal dan anaknya yang mendapati sekelompok anak berpenampilan kotor dan kelaparan tinggal di loteng sebuah rumah mewah. Ketika tengah menyelamatkan dan mengembalikan anak-anak ke keluarga mereka, ia tanpa sadar telah merenggut anak-anak tersebut dari sang ibu angkat – Wewe Gombel – dan sekarang harus waspada terhadap amukan balas dendamnya.  

Episode ini bakal dibintangi oleh Marissa Anita (“Solo, Solitude”, “Galih dan Ratna”, “Broken Vase”) sebagai Murni, sang Ibu tunggal, dan Muzakki Ramdhan (“5 Cowok Jagoan”) sebagai putera Murni, Jodi 

“Sejak saya kecil, saya telah terpesona dengan legenda palasik masa kini, hantu tanpa anak yang meninggal lalu menyulik anak-anak dan menjadikan anaknya. Ini menakutkan namun di sisi lain juga mengharukan. Saya sangat senang akhirnya dapat mengangkat kisah ini dalam sebuah film,” kata Joko

FOLKLORE merupakan serial produksi HBO Asia Original, hasil karya pembuat film ternama Singapura, Eric Khoo yang juga menjadi showrunner serial ini. Enam sutradara yang terlibat dalam FOLKLORE adalah Joko Anwar, Takumi Saitoh dari Jepang, Lee Sang-Woo dari Korea, Ho Yuhang dari Malaysia, Eric Khoo dari Singapura dan Pen-Ek Ratanaruang dari Thailand.

 Seluruh enam episode FOLKLORE akan memulai debut secara global di ajang festival film Internasional terkenal. Bersama episode berbahasa Thailand, FOLKLORE: POB,FOLKLORE: A MOTHER’S LOVE, telah terpilih untuk ajang bergengsi 43rd Toronto International Film Festival (TIFF). 

FOLKLORE juga tayang perdana pada Minggu, 7 Oktober jam 21.00 WIB di HBO.

banner-ads