Seperti yang lo tau Bro, lewat ajang DC FanDome, DC dan Warner Bros merilis semua trailer dan teaser dari proyek mereka yang bakal tayang. Satu film yang paling menyita perhatian tentunya adalah Batman arahan Matt Reeves. Dengan proses syuting yang baru seperempat jalan ketika DC FanDome digelar, mereka udah berani rilis sebuah teaser yang ciamik.

banner-ads

Banyak orang yang terpikat oleh teaser yang bahkan dihasilkan dari sesuatu yang belum selesai. Pembicaraan tentang Batman dan perkiraan seperti apa cerita sang hero kelak terus mengalir di berbagai media.

Gak terkecuali tentang salah satu villain mereka, The Riddler. Karakter ini jadi fokus utama dalam teaser tersebut. Bahkan, video yang dirilis oleh DC dan Warner Bros dibuka dengan adegan The Riddler sedang membungkus korbannya menggunakan perekat. Hal tersebut bertujuan untuk memberikan petunjuk pada Batman tentang apa motif dirinya melakukan kejahatan.

The Riddler ini karakter yang menarik Bro, karena dirinya merupakan lawan yang pas buat persona detektif yang bakal dibawa Robert Pattinson pada Batman kali ini.

Ini beberapa fakta menarik yang harus lo tau dari The Riddler.

Salah satu villain yang mengetahui identitas Batman

Sebagai seorang detektif dan manusia ‘biasa’ yang beraksi di tengah para superhero, Batman tentu harus menjaga ketat identitasnya. Mungkin Alfred Pennyworth sang pelayan dan para anggota Justice League udah tau identitas asli Batman adalah Bruce Wayne. Tapi soal villain, gak banyak yang tau tentang ini.

The Riddler adalah salah satu villain yang tau identitas asli Batman. Bahkan mungkin lo udah bisa melihat bukti dari hal ini di teaser yang dirilis DC FanDome beberapa waktu lalu.

Kalau lo melihat, ada sebuah adegan ketika Bruce Wayne menghadiri sebuah pidato dan ternyata ada bom bunuh diri pada acara tersebut. Bom tersebut adalah kiriman The Riddler. Serangan tersebut gak mungkin merupakan sebuah serangan acak. Bisa jadi, dalam teaser tersebut The Riddler udah tau siapa sebenarnya Batman dan memilih menyerang acara yang sedang dihadiri olehnya.

Bukan versi live-action yang pertama

Sebelum The Batman, Riddler ternyata udah pernah muncul di Batman versi lawas Bro. Pada film Batman Forever, Batman yang diperankan oleh Val Kilmer juga harus menghadapi The Riddler sebagai salah satu villain. Walaupun filmnya gak terlalu sukses, tapi The Riddler ini diperankan oleh aktor legendaris loh Bro. DI balik baju dan topeng hijau serta rambut dengan warna yang mencolok, ternyata ada sosok Jim Carrey.

Pernah bekerja sama dengan Batman

Udah gak aneh dalam semesta superhero, seorang villain bisa tiba-tiba bekerja sama dengan sang hero ketika dibutuhkan. Begitupun dengan Riddler yang ternyata pernah bekerja sama dengan Batman. Dalam salah satu cerita timeline Infinite Crisis, Riddler dikisahkan bangun dari sebuah koma dan kehilangan ingatan masa lalunya, termasuk identitas asli Batman. Karena hal ini Batman merekrutnya sebagai asisten investigator ketika bertugas sebagai detektif. Sayangnya, pada satu titik Riddler sembuh dari hilang ingatan tersebut dan kembali jadi villain dalam edisi komik yang sama.

Masih belum banyak yang diungkapkan dari The Riddler versi The Batman arahan Matt Reeves ini. Tapi melihat teaser yang udah tayang, kayaknya bakal seru buat nungguin aksi Batman memecahkan teka-teki dari villain ini, Sayangnya lo harus sabar karena film The Batman sendiri tayang tahun depan, bahkan ada kemungkinan bakal diundur tanggal rilisnya karena proses syuting yang terhambat.