Film terbaru Tom Holland di Netflix, Devil All The Time sukses meraih tanggapan positif dari para penontonnya. Dalam film ini dirinya menunjukkan kualitas akting yang sesungguhnya karena mampu menampilkan karakter yang sangat kelam. Banyak yang menilai ini tanda bahwa Tom Holland lebih dari mampu untuk jadi karakter utama dalam sebuah film yang lebih dewasa dan ‘serius’ dari Spider-Man.

Dua film Tom Holland yang selanjutnya dijadwalkan tayang tahun 2021 mendatang. Film tersebut adalah Chaos Walking dan Uncharted. Dua film yang semakin jauh dari genre superhero yang membesarkan namanya.

Sayangnya, dua film ini menghadapi banyak dilema dan permasalahan yang harus dihadapi. Banyak rintangan mulai dari masalah teknis dan non teknis yang harus dihadapi kedua film ini selama masa produksi.banner-ads


Permasalahan pertama, apalagi kalau bukan karena jadwal yang semakin rumit.

Chaos Walking yang berada dalam arahan Doug Liman sedang melakukan pengambilan gambar ulang yang intens. Bahkan kabarna take ulang ini belum selesai dan keburu terhenti karena pandemi yang menyerang. Film arahan Doug Liman emang gak aneh dengan yang namanya reshoot ini, hanya saja Chaos Walking udah memakan waktu terlalu lama.

Effort lebih ini gak datang bersamaan dengan hype terhadap filmnya. Beda dengan Uncharted dan film ketiga Spider-Man, Chaos Walking gak bayak diantisipasi oleh penonton. Jadwal tayang bulan Januari juga menandakan bahwa film ini bukan merupakan sebuah film unggulan saat rilis nanti.


Penundaan terhadap Chaos Walking artinya penundaan juga terhadap Uncharted. Kayaknya fans video game yang jadi sumber adaptasi film ini juga udah gerah mendengar kabar penundaan demi penundaan yang terjadi pada film yang mereka tunggu selama ini. Ditambah kabar bahwa film ini bakal menceritakan latar belakang dan masa lalu karakter utama dalam video game-nya bikin para penggemar gak begitu excited buat nunggu.

Yang jadi dilema buat para penggemar Tom Holland dan pengamat adalah banyak yang takut bahwa kedua film ini jadi penurunan karir buat sang aktor. Meski masih ada Spider-Man 3 yang bakal jadi hits di box office, dua film yang progress nya kurang jelas ini ditakutkan bakal mempengaruhi akting Tom Holland nantinya.

Di antara lo ada yang nunggu kedua film ini, Bro?