Black Widow segera tayang di 2021. Ada banyak detil menarik yang semakin terungkap jelang rilis filmnya seperti dugaan sosok sang villain sampai cast tambahan.banner-ads

Nah bro, Black Widow juga diliputi isu yang superhangat terkait rumor kehadiran Iron Man aka Tony Stark di film itu meski sang karakter sudah tewas secara epik sebagai pahlawan yang mewangi namanya di Endgame.



Lalu gimana bisa Tony Stark hadir di film solo Natasha Romanoff tersebut? Well, isu Tony Stark ini hadir cuma sebagai cameo atau peran dengan porsi yang sedikit saja.

Emang sangat memungkinkan soal premis Black Widow menghadirkan lagi Iron Man lantaran latar dan setnya diketahui terjadi di antara film Captain America: Civil War dan Avengers: Infinity War.

Selain mengulik latar dan sosok Natasha sejak awal hingga jadi pembunuh dan agen super, Black Widow juga takkan bisa lepas dari karakter yang diperankan Robert Downey Jr.

Black Widow sudah eksis sejak 2010 di mana Iron Man 2 tayang. Ia menyamar menjadi asisten pribadi Tony lebih dulu sebelum akhirnya mengungkap bahwa dirinya adalah SHIELD.

Lalu apakah laporan dari Deadline itu benar adanya? Jawabannya baru kita bisa saksikan jika nanti filmnya sudah beredar tahun depan!