Masih sekitar lima bulan lagi hingga the Avengers: Age of Ultron rilis di bioskop-bioskop di seluruh dunia, Marvel udah membuat banyak rencana lain yang keren. Dalam sebuah preskon terbatas, Kevin Feige selaku Presiden Marvel merilis beberapa judul film baru mereka.

banner-ads

Tercatat ada sembilan film baru yang bakal rilis beruntun pertahunnya. Ada Captain America 3: Civil War, Guardian of The Galaxy, dan Thor: Ragnarok. Ada pula beberapa film hero baru seperti The Antman, Doctor Strange, Inhuman, dan Black Panther.

Tapi, dari semua judul tersebut, yang paling menarik perhatian adalah Avenger 3. Feige menyatakan jika petualangan para kumpulan superhero tersebut bakal dibagi menjadi dua bagian. Hal ini seperti menjadi hal yang lumrah dilakukan oleh para senias Hollywood. Beberapa film lain pun juga melakukan hal ini, misalnya ada Harry Potter and The Deadly Hallows dan Twilight Saga: Breaking Down, yang masing-masing dibagi menjadi dua part.

Marvel pun membocorkan untuk judul Avenger yang ketiga ini, yakni Infinite Wars. Melihat dari judul tersebut sepertinya bakal mengaitkan Thanos dan Avenger. Pasalnya, pada perang tersebut Thanos menggunakan batu Infinity sebagai senjata utamanya.

Nggak heran Marvel memecah film tersebut menjadi dua bagian, pasalnya jalan ceritanya sangat luas. Nggak hanya melibatkan para Avenger aja, tapi juga Guardians of The Galaxy. Rencananya, film keren ini bakal rilis pada bulan yang sama tapi di tahun yang berbeda. Part pertamanya bakal tayang tahun 2018 sedangkan bagian keduanya bakal rilis tahun 2019.