Tapi salah pemilihan cast bisa menjadi mata pisau yang membunuh nyawa film itu sendiri. Apalagi jika tokoh besar dalam cerita, diperankan oleh aktor yang mungkin kurang sesuai dengan karakteristik dan usia.
Mungkin ada pengecualian apabila aktor yang dinilai kurang pas dari penampilan, memberikan suguhan akting luar biasa. Contohnya, penonton yang menyaksikan film 'Habibie & Ainun' tentu sedikit bertanya-tanya ketika Reza Rahadian dan Bunga Citra Lestari dipasangkan sebagai pemain utama. Apalagi tokoh Habibie sebagai mantan Presiden Indonesia, begitu dikenal dan melekat di benak masyarakat.
Tetapi ketika film itu sudah tayang, Reza Rahadian banjir pujian. Penampilan aktingnya sungguh memukau, bahkan menutup kekurangan cerita yang disuguhkan. Penton seolah-olah percaya bahwa Reza yang disaksikan dalam layar adalah Habibie di masa muda.
Reza juga tampil sebagai Habibie di usia setengah baya. Meskipun kurang pantas, toh penonton memaafkannya lantaran akting dia yang bagus.
Lalu bagaimana dengan Adipati Dolken yang digaet sutradara Viva Westi untuk memerankan tokoh Jenderal Soedirman? Aktor berusia 24 tahun itu memikul tanggung jawab besar sebagai pemeran panglima besar pertama Tentara Nasional Indonesia.
Image Adipati selama ini lebih kental dengan peran-peran cowok remaja dalam kisah percintaan. Gimana menurut kamu, bro? Pantaskah Adipati Dolken memerankan Jenderal Soedirman? Film tersebut akan tayang di bioskop pada 27 Agustus mendatang.