1. The Witcher
Sama kayak cerita gamenya, serial ini juga berkisah mengenai Geralt of Rivia sebagai witcher. Karakter lain juga tampak terlibat di sini, seperti Yennefer of Vengerberg, Ciri hingga Triss Merigold.
Baca Juga: Rekomendasi Film Netflix dari Buku Populer
Sekarang The Witcher sudah masuk ke musim kedua. Bahkan ada juga spin-off dari serial ini, berjudul The Witcher: Nightmare of the Wolf.
2. DOTA: Dragon’s Blood
Dota 2 juga punya serial sendiri di Netflix, judulnya DOTA: Dragon's Blood. Salah satu hero di serial ini adalah Dragon Knight yang jadi fokus utamanya.
3. Resident Evil
Resident Evil juga diadaptasi menjadi judul serial di Netflix. Bedanya, serial ini nggak dapat hasil memuaskan. Banyak kritik dari penggemar gamenya.
Hasil itu akhirnya bikin Netflix nggak jadi buat melanjutkan garapan serial ini ke musim kedua.
4. Cyberpunk: Edgerunners
Cyberpunk: Edgerunners bercerita soal anak bernama David yang hidup di Midnight City. Dia kabur dari kejaran polisi. Dari judul yang lain, mungkin ini adalah serial yang paling fresh di Netflix.
5. Arcane
Terakhir adalah Arcane yang diangkat dari game League of Legends. Serial ini bercerita soal latar belakang beberapa karakter di game itu.
Yang bisa lo lihat di dalam serial ini adalah Jinx, Vi, Caitlyn dan juga Jayce. Beberapa aktor Hollywood ternama juga menjadi pengisi suara dalam serial ini, misalnya Hailee Steinfeld yang menjadi pengisi suara dari Vi.