Sangat nggak umum emang menggabungkan hal-hal berbau politik dengan action dan kesan mencekam ala thriller. Tapi film ini membungkusnya dengan sangat baik. Jadi, penonton nggak bakal bosan dengan cerita-cerita berat berisi konspirasi yang penyelesaiannya lewat debat-debat yang nggak kunjung selesai. 2014, sangat berbeda!
Emang harus diakui jika 2014 membawa tema yang super sensitif. Tapi, berkat sedikit ubahan point of view, film ini menjadi tontonan yang super menarik. Bahkan kamu juga melihat persepsi politik ala anak SMA yang notabene masih labil. Sekali lagi, 2014 melakukannya dengan baik.
Hanya saja beberapa hal emang bikin film ini jadi nggak bulat sempurna. Misalnya adegan freeze tiba-tiba lalu screen menjadi hitam putih beberapa kali. Ngerti banget kalau maksudnya adalah makin menegaskan adegan yang tengah terjadi. Tapi ini malah mengganggu. Selain itu ada pula beberapa scene yang nggak diceritakan secara detail umumnya pada kejadian-kejadian yang dianggap paling berpengaruh di sepanjang film.
Overall, film ini sangat keren walaupun katanya cuma menggunakan kamera high definition yang dipakai pengambilan gambar sekelas sinetron. No spoiler ya, biar kamu yang belum nonton makin penasaran. Happy Watching!